Lima Motivasi Kerja Kementerian Agama : Kerja Keras, Kerja Jelas, Kerja Cerdas, Kerja Tuntas, dan Kerja Ikhlas

Rabu, 02 Oktober 2013

Hakikat Ibadah Kurban

Hakikat Ibadah Kurban


Setiap tahun umat Islam bertemu dengan Dzulhijjah. Bulan yang di dalamnya disunahkan bagi setiap Muslim untuk menyembelih hewan kurban.
Syariat yang ditetapkan oleh Allah sesaat setelah Nabi Ibrahim berhasil menundukkan ego dalam dirinya dan sepenuhnya total mengabdi kepada Allah dengan siap mengorbankan apa pun demi mendapat rida Allah, termasuk harta termahal di dunia, yaitu seorang anak.
Pergulatan panjang, bahkan diskusi dengan sang putra Nabi Ismail ketika mendapat perintah untuk menyembelih harta termahalnya itu, mengantarkan Nabi Ibrahim tetap memilih taat kepada Allah dengan benar-benar akan menyembelih putranya.
Tetapi, kasih sayang Allah luar biasa. Allah menggantikan sosok Nabi Ismail dengan seekor domba untuk disembelih oleh Nabi Ibrahim.